Hello teman – teman semuanya, bagaimana kabar kalian, pasti tetap dalam lindungan Tuhan ya… Ada yang seru nih, kami dari TK Kristen Petra 11 Kelompok B pada pembelajaran Minggu ke-10, tepatnya tanggal 9-13 Oktober 2023, belajar tentang binatang buas, yuk ikuti keseruannya.

Pagi itu, kami bersama Bapak dan Ibu guru bersama – sama mengenal macam – macam binatang buas, “wahhh, ada buaya!” teriak salah satu anak yang sangat antusias ketika melihat tampilan layar yang muncul video seekor buaya sedang memakan mangsanya. Setelah diamati dengan teliti, ternyata buaya mempunyai ciri – ciri badannya panjang serta kuat, mempunyai gigi yang banyak dan tajam, mata yang sangat tajam, serta dapat berenang dengan cepat ketika melihat mangsa masuk ke dalam air,  seketika membuat kami satu kelas ketakutan.

Hehe, tenang, itu hanya ada di layar, tidak ada buaya sungguhan masuk ke dalam kelas, jadi jangan ikutan takut ya…..

Setelah melihat tayangan, kami pun diajak untuk membuat sebuah hasil karya dari kertas berbentuk buaya. Bersama Bapak dan Ibu guru, kami menggunting kertas yang sudah disiapkan dan ditempel, untuk membuat bentuk badannya, selanjutnya tinggal menempel bentuk kepala, mulut serta kaki. Waah akhirnya jadi juga buaya kami. Bagaimana seru bukan kegiatan kami?

Kita bersama – sama mengenal hewan – hewan ciptaan Tuhan yang sungguh sangat luar biasa. Sampai jumpa di kegiatan selanjutnya ya. Tuhan memberkati.

Loading